Universitas Syiah Kuala | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala



PENERAPAN MODUL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERINTEGRASI LKPD PADA MATERI P…

Frida Fadwa

Keterampilan pemecahan masalah peserta didik dalam pembelajaran biologi menurut hasil observasi masih tergolong rendah. Salah satu bahan ajar untuk dapat meningkatkan keterampilan pemecahan masalah adalah modul pembelajaran berbasis masalah. Penerapan modul ini terintegrasi LKPD dengan materi pemanasan global diharapkan dapat meningkatkan keterampilan pemecahan masalah dan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat penerapan modul pembelajaran terhadap peningkatan keterampilan p…

KARAKTERISTIK MIKROPLASTIK DALAM TUBUH SIPUT MATA BULAN (TURBO CHRYSOSTOMUS, …

MISBAHUL JANNAH

Sampah plastik di perairan dapat terdegradasi oleh paparan sinar ultraviolet dan menjadi partikel kecil yang disebut mikroplastik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik mikroplastik dan karakteristik mikroplastik yang mendominansi di dalam tubuh Siput Mata Bulan. Parameter yang diamati adalah bentuk dan warna mikroplastik dalam tubuh Siput Mata Bulan. Data jenis mikroplastik dianalisis secara deskriptif dan data dominansi mikroplastik dianalisis dengan rumus dominansi …

TINGKAT KEHADIRAN DIPTERA DI PASAR TRADISIONAL KOTA BANDA ACEH

AULIA HAIKAL

Pasar tradisional merupakan salah satu aspek penting kehidupan masyarakat di berbagai kota di Indonesia, termasuk Kota Banda Aceh. Pasar ini menjual antara lain sayuran, ikan, dan daging yang banyak dikunjungi Insekta dari ordo Diptera. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji spesies dari ordo Diptera dan menganalisis tingkat kehadiran Diptera yang terdapat di pasar tradisional Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengambilan sampel secara purposive sampli…

KEANEKARAGAMAN BURUNG DI AREA RIPARIAN KAWASAN DAERAH ALIRAN SUNGAI KRUENG TE…

Raudha Kurniawati

ABSTRAK Raudha Kurniawati. (2024). Keanekaragaman Burung di Area Riparian Kawasan Daerah Aliran Sungai Krueng Teunom Kecamatan Teunom Kabupaten Aceh Jaya. [Skripsi. Universitas Syiah Kuala]. Dibawah bimbingan Dr. Abdullah, M.Si. dan Prof. Dr. M. Ali S, M.Si. Keanekaragaman spesies burung merupakan indikator penting dalam suatu habitat yang menunjukkan bahwa habitat tersebut memiliki sumber daya cukup terutama makanan, tempat bersarang dan kondisi lingkungan yang mendukung. Namun, masi…

KELIMPAHAN DAN KARAKTERISTIK HABITAT IKAN KAWAN (POROPUNTIUS TAWARENSIS) DI D…

MUHAMMAD FAUZI

Ikan Kawan merupakan salah satu ikan endemik Danau Laut Tawar yang berada di Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh. Meningkatnya kegiatan antropogenik di sekitar perairan Danau Laut Tawar dapat mengancam keberadaan ikan kawan sebagai salah satu biota penghuni danau. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan, mengidentifikasi karakteristik habitat, dan mengidentifikasi hubungan antara kelimpahan dan karakteristik habitat ikan kawan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif men…

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM UPAYA MENINGKATKAN …

Samsuar

ABSTRAK Samsuar. (2024). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar dan Metakognitif Peserta Didik pada Materi Pencemaran Lingkungan di SMA Negeri 9 Banda Aceh. [Tesis. Universitas Syiah Kuala]. di bawah bimbingan Dr. Muhibuddin, M.S., dan Dr. Abdullah, M.Si Salah satu cara guna menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan hasil belajar dan kemampuan metakognitif pesertta didik adalah dnegan menerapkan model Problem Based Learning. Pen…

KAJIAN PENGELOLAAN BREEDING SITE POROPUNTIUS TAWARENSIS DI DANAU LAUT TAWAR K…

Mufti Aulia Rahman

Danau Laut Tawar merupakan habitat penting bagi ikan Poropuntius tawarensis yang terancam oleh perubahan lingkungan dan aktivitas manusia. Masalah ini menimbulkan kekhawatiran tentang keberlanjutan populasi ikan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik habitat breeding site ikan Poropuntius tawarensis, menganalisis korelasi kelimpahan ikan dengan faktor kualitas perairan, menilai sosial ekonomi masyarakat dan mengetahui pengelolaan breeding site ikan kawan (Poropunt…

PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP KONSERVASI PANTAI BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI KOT…

Dienda Muna Syahputri

ABSTRAK Dienda Muna Syahputri (2024). Persepsi Masyarakat Terhadap Konservasi Pantai Berbasis Kearifan Lokal di Kota Lhokseumawe, Provinsi Aceh. [Skripsi. Universitas Syiah Kuala]. Dibawah bimbingan Dr. Abdullah, M.Si. dan Prof. Dr. M. Ali S., M.Si. Provinsi Aceh memiliki kearifan lokal yang berkaitan dengan wilayah pantai, yaitu adat meulaot yang dipimpin oleh Panglima Laot, namun persepsi masyarakat tentang adat meulaot sebagai salah satu upaya konservasi belum pernah dilakukan sebelumn…

TINGKAT DOMINANSI DAN FREKUENSI KEHADIRAN COLEOPTERA DI PERKEBUNAN JAGUNG (ZE…

Rissa Maulia

Kehadiran Coleoptera di perkebunan dapat memberikan dampak yang beragam, baik sebagai hama yang merusak tanaman maupun sebagai predator yang mengontrol populasi hama lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui spesies, mengkaji tingkat dominansi, dan frekuensi kehadiran Coleoptera di Perkebunan jagung (Zea mays) Gampong Blang Teungku Kecamatan Seunagan Timur Kabupaten Nagan Raya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian deskriptif. Metode yang digunakan ad…

TINGKAT DOMINANSI HYMENOPTERA PADA PERKEBUNAN KELAPA SAWIT (ELAEIS GUINEENSIS…

URNIKA PUTRI

Insekta hama menjadi penyebab penurunan produksi kelapa sawit. Dibutuhkan pengendalian dengan menerapkan teknik pengendalian hayati menggunakan musuh alami seperti insekta dari Hymenoptera. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui spesies dari Hymenoptera serta mengetahui dominansi spesies dari Hymenoptera. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian deskriptif, adapun metode yang digunakan yaitu metode survei dengan teknik purposive sampling. Perhitungan tingkat …




    SERVICES DESK