Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
ANALISIS HUBUNGAN PENERAPAN PROCESS SAFETY MANAGEMENT TERHADAP PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA DEPARTEMEN OPERASI PT PUPUK ISKANDAR MUDA
Pengarang
Raudhatul Jannah - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Suhendrianto - 197712092006041001 - Dosen Pembimbing I
Awal Aflizal Zubir - 199104092021021101 - Dosen Pembimbing II
Nomor Pokok Mahasiswa
1904106010011
Fakultas & Prodi
Fakultas Teknik / Teknik Industri (S1) / PDDIKTI : 26201
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Teknik Mesin dan Industri., 2023
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
PT Pupuk Iskandar Muda merupakan perusahaan yang bergerak dibidang industri
manufaktur yang memproduksi pupuk jenis urea prill dan urea granule. Dalam
menjaga keselamatan dan kesehatan para pekerja PT Pupuk Iskandar Muda
menerapkan Process Safety Management sebagai upaya agar tenaga kerja terhindar
dari kecelakaan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh
penerapan PSM terhadap Produktivitas Tenaga Kerja. Teknik analisis data yang
digunakan adalah uji validitas, reliabilitas, regresi linear sederhana dengan uji t dan
uji r untuk mengukur seberapa besar pengaruh variabel Process Safety Management
terhadap Produktivitas Tenaga Kerja menggunakan SPSS 20. Jumlah responden
pada penelitian ini adalah 103 orang menggunakan rumus slovin pada Departemen
Operasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Process Safety
Management berpengaruh terhadap Produktivitas Tenaga Kerja dengan nilai
koefisien regresi linear sederhana yang diperoleh sebesar 0.315 yang artinya setiap
terjadinya penambahan pada Process Safety Management (PSM) maka
Produktivitas Tenaga Kerja ikut meningkat, jika ada penurunan pada Process Safety
Management (PSM) maka menurunnya Produktivitas Tenaga Kerja, sedangkan uji
t diperoleh nilai sebesar 8.239 > t tabel yaitu sebesar 1.983 hal ini menunjukkan
bahwa semakin baik pelaksanaan program PSM (Process Safety Management) yang
diterapkan maka produktivitas tenaga kerja semakin meningkat dan diperkuat oleh
hasil koefisien determinasi diperoleh R Square sebesar 0,402 yang berarti
penerapan Process Safety Management ini mempengaruhi Produktivitas Tenaga
Kerja sebesar 0,402 dalam meningkatkan Produktivitas Tenaga Kerja pada
Departemen Operasi PT Pupuk Iskandar Muda.
Kata Kunci: Process Safety Management (PSM), Produktivitas Tenaga Kerja,
Keselamatan dan Kesehatan
PT Pupuk Iskandar Muda is a company engaged in the manufacturing industry that produces prill and granule urea fertilizers. In maintaining the safety and health of workers, PT Pupuk Iskandar Muda implements Process Safety Management to prevent workers from work accidents. This study aims to analyze the effect of implementing PSM on Labor Productivity. The technique of analysis data used is validity, reliability, and simple linear regression with the t test and r test to measure how much the influence Process Safety Management variable has on Labor Productivity using SPSS 20. The number of respondents in this study was 103 people using the slovin formula in the Department Operation. The results showed that the application of Process Safety Management had an effect on Labor Productivity with a simple linear regression coefficient obtained of 0.315, which means that every time an addition occurs to Process Safety Management (PSM), the Workforce Productivity also increases, if there is a decrease in Process Safety Management ( PSM) then decreased Labor Productivity, while the t test obtained a value of 8,239 > t table, which is equal to 1,983. This indicates that the better the implementation of the PSM (Process Safety Management) program is applied, the higher labor productivity and strengthened by the results of the coefficient of determination obtained R Square of 0.402, which means that the implementation of Process Safety Management affects Labor Productivity of 0.402 in increasing Labor Productivity in the Operations Department of PT Pupuk Iskandar Muda. Keywords: Process Safety Management (PSM), Labor Productivity, Occupational Health and Safety.
AUDIT MANAJEMEN SEBAGAI PENILAIAN EFEKTIVITAS DAN EFESIENSI FUNGSI SUMBER DAYA MANUSIA PADA PT. PUPUK ISKANDAR MUDA (Romi Virnado, 2024)
TINJAUAN HUKUM KAWASAN KESELAMATAN OPERASI PENERBANGAN (KKOP) BANDARA INTERNASIONAL SULTAN ISKANDAR MUDA (SIM) DALAM PERSPEKTIF H. UDARA INTERNASIONAL (Namira Meilina, 2022)
IMPLEMENTASI MOODLE UNTUK PEMBELAJARAN DIGITAL DAN EVALUASI PESERTA PKL DI PT PUPUK ISKANDAR MUDA OLEH DEPARTEMEN DEVELOPMENT LEARNING CENTER (Chairani Safira, 2024)
ANALISIS HUBUNGAN BEBAN KERJA, JUMLAH TENAGA KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (STUDI KASUS: PT PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG) (Ivana Qadrinadia, 2023)
PENGARUH EFIKASI DIRI, LINGKUNGAN KERJA, DAN ROTASI KERJA TERHADAP KETERIKATAN KARYAWAN DAN DAMPAKNYA PADA KINERJA KARYAWAN PT PUPUK ISKANDAR MUDA (Ahmad Ghufran, 2022)