Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
LAPORAN KERJA PRAKTEK
STUDI KASUS PINK EYE PADA SAPI LOKAL DI PUSKESWAN BUKLOH ACEH BESAR
Pengarang
Muhammad Arief Fadillah - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Gholib - 198203212014041001 - Dosen Pembimbing I
Nomor Pokok Mahasiswa
2102001010033
Fakultas & Prodi
Fakultas Kedokteran Hewan / Kesehatan Hewan (D3) / PDDIKTI : 54461
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Kedokteran Hewan (D3)., 2024
Bahasa
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
STUDI KASUS PINK EYE PADA SAPI LOKAL DI PUSKESWAN BUKLOH ACEH BESAR
ABSTRAK
Pink eye merupakan penyakit mata akut yang biasanya bersifat epizootik dan ditandai dengan memerahnya konjungtivitis dan kekeruhan mata. Pink eye pada sapi biasanya disebabkan oleh bakteri Moraxella bovis yang merusak kornea mata sapi. Hewan yang rentan terhadap terjadinya pink eye adalah sapi, kerbau, kambing dan domba. Pink eye menyerang semua tingkat umur, namun hewan muda lebih peka dibandingkan dengan hewan tua. Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan adalah mengetahui penanganan kasus pink eye pada sapi lokal di puskeswan bukloh Aceh Besar. Pelaksanaan kegiatan dengan menggunakan metode sinyalemen, anamnesa, pemeriksaan fisik serta persiapan alat dan bahan yang digunakan. Pada studi kasus ini, sapi dengan gejala lakrimasi, tidak nafsu makan, photopobi dan takut jika didekati, diberikan pengobatan dengan menggunakan antibiotik L.A (long acting) atau spektrum luas dengan kandungan amoxilin basa. Tindakan yang dilakukan oleh petugas paramedik yaitu melakukan pengobatan dengan menyemprotan ke bagian mata sapi. Setelah diberikan pengobatan hewan tampak mengedipkan matanya. Setelah pengobatan selesai, sapi ditempatkan di kandang yang terpisah serta bersih dan kering. Setelah 9 hari pasca pengobatan, sapi terlihat membaik dan kembali normal. Injeksi ke bagian mata merupakan tindakan penanganan yang aman dan efektif untuk mengatasi pink eye karena dapat mengeluarkan sumber infeksi dari bagian kornea.
Kata Kunci : Antibiotik, Pink eye, Sapi domestik.
CASE STUDY OF PINK EYE IN LOCAL CATTLE AT BUKLOH ACEH BESAR HEALTH CENTER ABSTRACT Pink eye is an acute eye disease that is usually epizootic and characterized by reddening of the conjunctiva and cloudiness of the eye. Pink eye in cows is usually caused by the bacteria Moraxella bovis which damages the cornea of the cow's eye. Animals that are susceptible to pink eye are cows, buffaloes, goats and sheep. Pink eyes affect all ages, but young animals are more sensitive compared to older animals. The purpose of the activity is to find out the handling of pink eye cases in local cattle at the Bukloh Aceh Besar Health Center. Implementation using signaling methods, anamnesis, physical examinations and preparation of tools and materials used. In this case study, cows with symptoms of lacrimation, lack of appetite, photophobia and fear of being approached, were given treatment using L.A (long acting) or broad-spectrum antibiotics with amoxilin alkaline content. The action taken by paramedic officers is to carry out treatment by injecting or injecting into the cow's eye. After being given treatment, the animal seemed to blink. After the treatment is complete, the cows are placed in separate pens and clean and dry. After 9 days after treatment, the cow looked improved and returned to normal. Injection into the eye is a safe and effective treatment to treat pink eye because it can remove the source of infection from the cornea. Keywords : Antibiotics, Cattle domestic, Pink eye.
FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBUNTINGAN MENGGUNAKAN INSEMINASI BUATAN (IB) STRAW SAPI ACEH DI WILAYAH LAYANAN PUSAT KESEHATAN HEWAN BUKLOH KABUPATEN ACEH BESAR (Raisa Mauliza Riska, 2018)
KASUS SKABIOSIS PADA KAMBING PERANAKAN ETAWA (PE) DI PUSKESWAN BUKLOH KABUPATEN ACEH BESAR (Zulfan, 2017)
DIAGNOSA DAN PENGENDALIAN PENYAKIT JEMBRANA PADA SAPI BALI (BOS JAVANICUS) DI DINAS PERTANIAN DAN PETERNAKAN KABUPATEN INDRAGIRI HULU (Muhammad Syauky, 2020)
ANALISIS KEUNTUNGAN PENGGEMUKAN SAPI LOKAL ACEH DENGAN SISTEM KEREMAN DL DESA BUKLOH KECAMATAN SUKAMAKMUR ACEH BESAR (Dian Afrina Anwar, 2024)
CHRYSOMYA BEZZIANA PENYEBAB KEJADIAN MYIASIS DAN PENANGGULANGANYA DI PUSKESWAN BUKLOH (SIBREH) ACEH BESAR (Rahmatul Hidayat, 2016)