EFEK ALELOPATI TERI (CYPERUS ROTUNDUS) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SELADA (LACTUCA SATIVA) | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

EFEK ALELOPATI TERI (CYPERUS ROTUNDUS) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SELADA (LACTUCA SATIVA)


Pengarang

Nina Silvia - Personal Name;

Dosen Pembimbing



Nomor Pokok Mahasiswa

0705103010010

Fakultas & Prodi

Fakultas Pertanian / Proteksi Tanaman (S1) / PDDIKTI : 54295

Penerbit

Banda Aceh : Fakultas Pertanian., 2011

Bahasa

Indonesia

No Classification

635.52

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Nine Silvia (0705103010010) EFEK ALELOPATI TERI (Cyperus rotundus) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SELADA (Lactuca sativa). Dibawah bimbingan Ibu Siti Hafsah, sebagai pembimbing utama dan Bapak Abduh Ulim, sebagai pembimbing anggota.
Penelitian ini berfujuan untuk mengetahui pengaruh efek alelopati umbi C. rotundus terhadap pertumbuhan selada (Lactuca sativa). Penelitian ini dilaksanakan di laboratorium gulma dan di rumah kaca Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala, Darusalam, Banda Aceh sejak bulan Januari 2011 sampai dengan Februari 2011. Rancangan yang digunakan ialah Rancangan Acak Lengkap (RAL) non faktorial dengan 5 perlakuan yang diulang sebanyak 4 kali sehingga diperoleh 20 unit perlakuan. Peubah yang diamati ialah persentase daya kecambah, tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, bobot segar dan bobot kering tanaman.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekstrak umbi C. rotundus berpengaruh sangat nyata terhadap persentase daya kecambah, tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, bobot segar dan bobot kering selada. Semakin tinggi konsentrasi yang diberikan, maka semakin besar pengaruhnya terhadap pertumbuhan selada. Penghambatan perkecambahan dan pertumbuhan selada dan hasil telah teriadi pada perlakuan ekstrak umbi teki dengan kousentrasi terendah (1,5%).

Tidak Tersedia Deskripsi

Citation



    SERVICES DESK