Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PENGARUH KARAKTERISTIK DEMOGRAFI INVESTOR TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI YANG DIMEDIASI OLEH SENTIMEN INVESTOR DAN KEPERCAYAAN DIRI YANG BERLEBIHAN PADA INVESTOR DI BANDA ACEH
Pengarang
FAIZA FARAH TAFAN - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Faisal - 197008301995121001 - Dosen Pembimbing I
Halimatussakdiah - 197010301998032003 - Penguji
Juanda - 198210262006041004 - Penguji
Nomor Pokok Mahasiswa
1901102010123
Fakultas & Prodi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis / Manajemen (S1) / PDDIKTI : 61201
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Ekonomi Manajemen., 2025
Bahasa
Indonesia
No Classification
658.152
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevaluasi dampak
faktor pengaruh karakteristik demografi investor terhadap keputusan investasi yang
dimediasi oleh sentimen investor dan kepercayaan diri yang berlebihan pada
investor di banda aceh. Sampel terhadap penelitian ini adalah 220 responden
dengan metode teknik probability sampling secara simple random sampling.
Metode analisis yang digunakan adalah kuesioner. Pengolahan data menggunakan
SEM-PLS dengan alat SmartPLS3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
karakteristik demografi investor tidak berpengaruh terhadap keputusan investasi;
karakteristik demografi investor berpengaruh positif dan signifikan terhadap
sentimen investor; karakteristik demografi investor tidak berpengaruh terhadap
kepercayaan diri yang berlebihan; sentimen investor berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan investasi; kepercayaan diri yang berlebihan
berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan investasi; karakteristik
demografi investor berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan investasi
melalui sentimen investor sebagai faktor mediasi; karakteristik demografi investor
tidak berpengaruh terhadap keputusan investasi melalui kepercayaan diri yang
berlebihan sebagai faktor mediasi.
Kata kunci: Karakteristik Demografi Investor, Keputusan Investasi,
Sentimen Investor, Kepercayaan Diri Yang Berlebihan pada
Investor.
ABSTRACT This study aims to determine and analyze the effect of investor demographic characteristics on investment decisions mediated by investor sentiment and investor overconfidence in investors in Banda Aceh. The sample for this study was 220 respondents using the probability sampling technique method by simple random sampling. The data collection method uses a questionnaire. The data analysis technique uses SEM-PLS, with SmartPLS3.0 software. The results showed that investor demographic characteristics have no effect on investment decisions; investor demographic characteristics have a positive and significant effect on investor sentiment; investor demographic characteristics have no effect on investor overconfidence; investor sentiment has a positive and significant effect on investment decisions; investor overconfidence has a positive and significant effect on investment decisions; investor demographic characteristics have a positive and significant effect on investment decisions through investor sentiment as a mediating factor; investor demographic characteristics have no effect on investment decisions through investor overconfidence as a mediating factor. Keywords: Investor Demographic Characteristics, Investment Decisions, Investor Sentiment, Investor Overconfidence.
PENGARUH HERDING BEHAVIOR, MEDIA, INTERAKSI SOSIAL DAN ADVOCATE RECOMMENDATION TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI DENGAN SENTIMEN INVESTOR SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Aurellia Al Qamar. ZE, 2023)
PENGARUH HERDING DAN OVERCONFIDENCE TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI YANG DIMODERASI OLEH FINANCIAL LITERACY (Muhammad Haitami, 2024)
PENGARUH KARAKTERISTIK DEMOGRAFI TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI YANG DIMEDIASI OLEH PERILAKU HERDING PADA INVESTOR YANG BERDOMISILI DI KOTA BANDA ACEH (Syuhada, 2022)
PENGARUH NON-LINEAR SENTIMEN INVESTOR TERHADAP RETURN SAHAM PADA INDUSTRI MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE PENELITIAN TAHUN 2014-2015 (FADHLILLAH, 2017)
PENGARUH REPRESENTATIVE BIAS DAN AVAILABILITY BIAS TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN INVESTASI YANG DIMODERASI OLEH INTERNAL LOCUS OF CONTROL PADA INVESTOR YANG BERDOMISILI DI KOTA BANDA ACEH (Muhammad Khalis, 2023)