Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
NULL
EFEK PAPARAN LOGAM BERAT TIMBAL (PB) TERHADAP KADAR KLOROFIL DAN STRUKTUR ANATOMI TANAMAN PADI (ORYZA SATIVA L.)
Pengarang
CHAIRUNNISA - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1406103010027
Fakultas & Prodi
Fakultas KIP / Pendidikan Biologi (S1) / PDDIKTI : 84205
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2018
Bahasa
Indonesia
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Chairunnisa. (2018). Efek Paparan Logam Berat Timbal (Pb) terhadap Kadar Klorofil dan Struktur Anatomi Tanaman Padi (Oryza sativa L.). Skripsi, Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Syiah Kuala. Pembimbing:
(1) Dr. Hafnati Rahmatan, M.Si. (2) Drs. Supriatno, M.Si., Ph.D.
Kata kunci: Timbal (Pb), Oryza sativa L., Anatomi akar dan daun, Kadar klorofil
Timbal (Pb) merupakan salah satu logam berat yang telah mendapatkan perhatian yang cukup besar sebagai bahan pencemar beracun dan berpengaruh buruk terhadap tanaman, khususnya tanaman pangan seperti padi (Oryza sativa L.). Efek paparan timbal telah terbukti dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman padi, namun perlu dilakukan uji lebih lanjut terhadap anatominya. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian logam berat timbal (Pb) terhadap kadar klorofil dan anatomi tanaman padi, khususya akar dan daun. Varietas padi yang digunakan yaitu Inpari-32. Jenis penelitian ini yaitu eksperimental, dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari tiga variasi perlakuan dengan sembilan kali ulangan. Kadar klorofil dianalisis dengan uji ANOVA dan untuk anatomi tanaman dilakukan secara deskriptif. Dari hasil pengukuran menggunakan spektrofotometer, menunjukkan adanya perbedaan yang nyata untuk kadar klorofil pada setiap perlakuan, dimana rata-rata hasil analisis klorofil dari ketiga perlakuan yaitu sebesar 39,831 mg/L (P0), 16,294 mg/L (P1), dan 10,815 mg/L (P2) ketiganya menunjukkan perbedaan yang signifikan. Dari hasil analisis diketahui bahwa nilai Fhitung > Ftabel (27.798.532,356 > 3,40) , maka dapat disimpulkan bahwa paparan Pb berpengaruh terhadap kadar klorofil total tanaman padi dan menunjukkan perubahan struktur anatomi pada akar dan daun tanaman padi (Oryza sativa L.).
?
Tidak Tersedia Deskripsi
ANALISIS KADAR KLOROFIL DAN KADAR TIMBAL (PB) TANAMAN TAMAN KOTA DI KOTA BANDA ACEH (DANI SAFITRI, 2018)
ANALISIS KANDUNGAN TIMBAL (PB) PADA TUMBUHAN YANG BERPOTENSI SEBAGAI FITOREMEDIASI DI KAWASAN TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR (TPA) GAMPONG JAWA, KOTA BANDA ACEH (Arvi Amalia, 2024)
ANALISIS KANDUNGAN LOGAM BERAT TIMBAL DI SEDIMEN KAWASAN PELABUHAN NELAYAN KOTA BANDA ACEH (Defa Putri, 2023)
ANALISIS KADAR CEMARAN LOGAM BERAT TIMBAL DAN ARSEN PADA SUSU KAMBING SEGAR DENGAN METODE SPEKTROMETRI SERAPAN ATOM (STUDI KASUS DI PETERNAKAN KAMBING LIMPOK DARUSSALAM) (FIKHA FADLINA, 2018)
PEMBUATAN PUPUK UREA-MAGNESIUM SLOW RELEASE DARI KOMPOSIT ABU SEKAM PADI-LATEKS-KITOSAN DAN UJI EFEKTIVITAS PADA TANAMAN PADI (ORYZA SATIVA L.) (Fera Muzdalifah, 2018)