REKONSTRUKSI INFRASTRUKTUR KOTA SINABANG PASCA TSUNAMI, 2005-2009 | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI

REKONSTRUKSI INFRASTRUKTUR KOTA SINABANG PASCA TSUNAMI, 2005-2009


Pengarang

Raflis - Personal Name;

Dosen Pembimbing

Mawardi - 196803281993031001 - Dosen Pembimbing I
T. Bahagia Kesuma - 198906262019031014 - Dosen Pembimbing II



Nomor Pokok Mahasiswa

1606101020018

Fakultas & Prodi

Fakultas KIP / Pendidikan Sejarah (S1) / PDDIKTI : 87201

Subject
-
Kata Kunci
-
Penerbit

Banda Aceh : Fakultas KIP - Pendidikan Sejarah., 2022

Bahasa

No Classification

-

Literature Searching Service

Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)

Abstrak

Kata Kunci: Rekonstruksi, Infrastruktur, Kota Sinabang.

Kota Sinabang merupakan salah satu kota yang terdampak bencana gempa dan tsunami 2004, keadaan infrastruktur kota mengalami kerusakan ringan akibat dari gempa bumi sebelum dan sesudah tsunami. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui keadaan infrastruktur Kota Sinabang sebelum bencana gempa bumi dan tsunami 2004; (2) mendapatkan penjelasan secara singkat dampak bencana gempa bumi dan tsunami 2004 Kota Sinabang; (3) mengetahui konsep yang direncanakan untuk merekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami 2005-2009; (4) menelusuri proses pelaksanaan rekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami dan (5) mengetahui kepuasaan masyarakat terkait pelaksanaan rekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif dipadukan dengan metode sejarah. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi, studi pustaka dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah (1) Kota Sinabang sebelum tsunami 2004 masih dalam tahap pembangunan sehingga infrastruktur di Kota Sinabang masih sederhana dan belum menyeluruh; (2) akibat bencana gempa bumi dan tsunami 2004 berdampak terhadap kerusakkan ringan terhadap infrastruktur yang ada di Kota
Sinabang hal tersebut karena jenis infrastruktur yang ada masih terbuat dari kayu dan tidak adanya gelombang tsunami yang tinggi; (3) ada 9 konsep yang direncanakan BRR untuk merekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang mengacu pada konsep rencana tata ruang kota yang dirancang untuk Kota Sinabang; (4) proses pelaksanaan rekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami dilaksanakan mengikuti konsep tata ruang Kota sinabang yang disusun oleh Pemda dan BRR; dan (5) hasil proses pelaksanaan rekonstruksi infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami ialah menjadikan bangunan infrastruktur Kota Sinabang lebih memadai dari sebelum direkonstruksi dan adanya kritikkan dari masyarakat terkait rekonstruksi perumahan. Hal tersebut karena berbedanya lembaga yang melaksanakan rekonstruksi. Infrastruktur Kota Sinabang pasca tsunami 2004 sudah lebih baik dari sebelum tsunami karena adanya konsep serta pelaksanaan rekonstruksi oleh lembaga asing seperti BRR pasca bencana.

Abstract Keywords: Reconstruction, Infrastructure, Sinabang City. Sinabang City is one of the cities affected by the 2004 earthquake and tsunami, the condition of the city's infrastructure suffered minor damage due to the earthquake before and after the tsunami. This study aims to (1) determine the condition of the infrastructure of Sinabang City before the earthquake and tsunami in 2004; (2) to know about short explanation of the impact earthquake and tsunami in 2004 to Sinabang City; (3) and recognize the concept that is planned to reconstruct the infrastructure of Sinabang City after the 2005-2009 tsunami; (4) finding the process of implementing the infrastructure reconstruction of Sinabang City after the tsunami and (5) knowing the people's satisfaction regarding the implementation of infrastructure reconstruction in the city of Sinabang after the tsunami. This research uses a qualitative approach and combined with historical methods. The data collection techniques were carried out by documentation, literature study and interviews. The results of this study are (1) Sinabang City before the 2004 tsunami was still in the development stage so that the infrastructure in Sinabang City was still simple and not yet comprehensive; (2) the impact of earthquake and tsunami in 2004 made minor damage to existing infrastructure in Sinabang City, this was because the existing infrastructure was still made by wood and there was no high tsunami wave; (3) there are 9 concepts planned by BRR to reconstruct the infrastructure of Sinabang City referring to the concept of a city spatial plan designed for Sinabang City; (4) the process of implementing the infrastructure reconstruction of Sinabang City after the tsunami was carried out following the concept of spatial planning for the City of Sinabang which was prepared by the Regional Government and BRR; and (5) the result of the process of implementing the infrastructure reconstruction of Sinabang City after the tsunami was to make the infrastructure building of Sinabang City more adequate than before it was reconstructed and there was criticism from the people regarding housing reconstruction because of the different institutions that carried out the reconstruction.

Citation



    SERVICES DESK